Modifikasi Datsun Anti Maling Ala Mr Bean

image

Modifikasi mobil anti maling umumnya dilakukan dengan cara memasang alarm atau immobilizer. Namun para pelaku curanmor saat ini sudah lebih canggih sehingga bisa dengan mudah membobol alarm mobil.

Adi Yuliawan, pengguna Datsun Go 2015 asal Yogyakarta ini melakukan modifikasi datsun anti maling terhadap mobilnya dengan cara yang cukup unik alias tidak biasa. Modifikasi dilakukan dengan cara mengganti setir standar dengan stir model quick release. Dengan begitu, setir mobil bisa dilepas dan dipasang kembali dengan cepat. Jika mobil diparkir, maka setir bisa dibawa-bawa seperti setir mobil milik Mr Bean. Continue reading

Modifikasi Spoiler Datsun Go Model JT Wing

image

Bro n Sist, Exterior Datsun Go memang tampak istimewa. Setidaknya bagi saya. Hehehe… Bagaimana tidak, tampang Datsun Go ini selain paling modern diantara LCGC lainnya (menurut saya), ternyata juga sangat mudah untuk dimodifikikasi. Bahasa sederhananya “diapain aja pantes”.

Saya sudah pernah membahas modifikasi Datsun Go secara keselurahan (klik disini). Baru-baru ini saya juga sempat mengulas modifikasi gril depan Datsun Go model sarang tawon, (Klik disini). Kali ini saya ingin membahas modifikasi Spoiler Datsun Go menggunakan model JT Wing dengan bahan dasar logam alias plat baja, atau bahasa umumnya plat besi (padahal, besi (iron) susah dibentuk jadi plat karena kadar carbon yang sangat tinggi).

Lanjut… Continue reading

Aksesoris X-Max, Stang Fat Bar Bikin Nyaman

image

Bro n Sist, sesuai dugaan, Yamaha X-Max 250 benar-benar menggebrak market roda dua di Tanah Air. Sebagai pemain pertama dari brand Jepang yang serius menggarap Segmen ini, Yamaha justru keteteran karena pesanan Yamaha X-Max 250 membludak sampai melebihi kapasitas produksi mereka. Luar biasa…

Produksi batch pertama Yamaha X-Max 250 sebagian besar sudah sampai di tangan konsumen. Beberapa waktu lalu, saya juga sudah mengulas review konsumen Yamaha X-Max 250 beserta komparasinya dengan Suzuki Burgman 200 disini.

Continue reading

Video: Modifikasi Sederhana Honda Verza untuk Touring

image

Bro n Sist, Honda Verza memang terlahir sebagai kuda beban alias kendaraan operasional. Spesifikasinya pun tidak muluk-muluk, hanya sebatas cukup untuk sebuah kendaraan operasional. Kekuatan Honda Verza justru pada kesederhanaannya yang menjadikannya lebih tangguh dan bandel saat digunakan untuk kendaraan operasional dengan jam terbang tinggi.

Kesederhanaan teknologi Honda Verza ini ternyata tidak hanya cocok untuk operasional, melainkan cocok juga digunakan untuk bepergian jarak jauh atau bahkan untuk beradventure ria menyusuri daerah pedalaman. Mesin berpendingin udara dengan kompresi rendah ini justru lebih siap untuk diajak kemana saja. Hal ini yang membuat sebagian orang memilih Honda Verza untuk keperluan touring. Salah satunya adalah saya sendiri.

Continue reading

Modifikasi Kawasaki Z 250 Custom “FLAT TRACKER” Jogja

Bro n Sist,

Virus modifikasi motor telah menyebar kemana-mana. Modifikasi dianggap bisa mencerminkan aktualisasi diri untuk tampil berbeda dengan yang lain. Aliran modifikasi motor pun dinilai mampu menggambarkan karakter dari sang pemilik. Mulai dari modifikasi aliran Japs, Bart, Bobber, Chopper, Scrambler, Street tracker, Flat tracker, Cafe racer dan lain-lain.

Kali ini saya akan mengulas modifikasi Kawasaki Z 250 dengan aliran “Flat Tracker”. Modifikasi ini dikerjakan oleh modifikator ternama di Jogja yaitu bro Ree Fay dar N’ JOY 76 Custom. Silahkan disimak video berikut ini:

Continue reading

7 Modifikasi Penting Datsun Go/ Go+ 2015

image

Bro n Sist,

Di awal-awal kemunculannya, Datsun Go & Go+ sangat menarik perhatian konsumen Indonesia. Selain terlahir kembalinya brand Datsun yang memiliki histori di Indonesia, juga Datsun Go/ Go+ ini dinilai sebagai mobil LCGC yang paling Value. Dengan harga yang terjangkau, Datsun Go/ Go+ menawarkan desain exterior LCGC yang paling manis (menurut saya), serta performa dan handling yang mumpuni. Selain itu, Datsun Go+ juga menjadi satu-satunya LCGC yang memiliki jok 3 baris, sekaligus menjadikannya sebagai mobil 3 baris termurah di Indonesia.

Di sisi lain, disamping beberapa kelebihannya yang sukses memikat hati konsumen Indonesia itu, Datsun Go juga memiliki beberapa kelemahan. Saya sendiri pernah meriview Datsun Go 2015 sebelumnya saat menjajalnya dari Solo sampai Kediri PP tahun lalu. Beberapa kekurangan Datsun Go 2015 yang paling menonjol adalah di sisi kelengkapan. Maksud di segmen LCGC, memang sangat wajar jika Datsun Go/ Go+ 2015 memiliki kekurangan di sisi kelengkapan, tetapi bukan berarti kekurangan tersebut tidak bisa diperbaiki.

Continue reading

Modifikasi Knalpot Custom Pendongkrak Performa Datsun Go 2015

image

Bro n Sist,
Beberapa waktu yang lalu saya pernah mereview Datsun Go 2015. Mulai dari handling, suspensi, traksi, hingga performa. Khusus di sektor performa, salah satu kelemahan mesin Datsun go adalah torsi di putaran rendah terasa kurang. Tenaga seperti ada jeda dan sedikit ngempos di putaran rendah. Meskipun begitu, di putaran tinggi, torsi dan tenaga Datsun Go ini bisa dibilang istimewa. Lemahnya tenaga mesin Datsun Go 2015 ini disinyalir karena desain tabung resonator yang kurang tepat, atau bisa jadi didesain demi memenuhi standar emisi gas buang.

Continue reading

[Share] Modifikasi Shock Depan Vario 125 Agar Lebih Empuk

[Share] Modifikasi Shock Depan Vario 125 Agar Lebih Empuk

Bro n Sist,
Beberapa waktu yang lalu saya melakukan modifikasi suspensi belakang Vario 125. Saya mengganti shock belakang bawaan Vario 125 dengan shock belakang kepunyaan Yamaha X-Ride. Hasilnya cukup memuaskan. Suspensi belakang terasa lebih empuk dan sedikit lebih tinggi. Lebih nyaman dibanding menggunakan shock bawaan Vario 125.

Untuk mengimbangi suspensi belakang yang makin empuk, sekarang giliran suspensi depan yang dimodifikasi. Berbekal pengalaman 3 tahun lalu merasakan suspensi depan X-Ride garapan Abbys Performance Bandung yang super empuk, saya pun memberanikan diri berkonsultasi dengan kang Adie sang pemilik Abbys Performance mengenai modifikasi shock depan Vario 125 saya agar terasa seperti motor garapannya. Berikut ini 3 tips dari kang Adie untuk modifikasi shock depan agar lebih empuk :

  1. Memperbesar lubang sulingan bagian bawah;
  2. Mengganti oli shock dengan yang lebih kental dengan takaran lebih sedikit;
  3. Memotong per (spring) di bagian yang rapat satu s/d dua ulir.

Berbekal tips dari Bandung tersebut, Vario 125 pun saya gelandang ke bengkel langganan yaitu Jaguar Motor di Jl. Kebun raya Gembiraloka Jogja untuk dimodifikasi shock depannya.

Langkah pertama adalah memperbesar lubang sulingan bagian bawah. Ada dua lubang bagian bawah di tiap sulingan shock depan Vario 125. Untuk percobaan pertama, satu lubang dulu yang diperbesar, sedangkan satunya lagi dibiarkan standar.

Langkah kedua, saya mengganti oli shock dengan oli mesin SAE 20-50W dengan takaran normal. Setelah dirakit kembali, ternyata shock menjadi keras. Akhirnya oli shock dikurangi sekitar 25% dari takaran normal. Shock pun dirakit kembali, dan hasilnya empuk, sesuai harapan.

Langkah ketiga yaitu pemotongan per rencananya akan saya lakukan jika hasil dari dua langkah tadi masih kurang memuaskan. Ternyata hasilnya sudah cukup memuaskan. Alhasil, per saya biarkan tetap standar.

Shock depan menjadi lebih lembut tetapi tidak mentul-mentul

Setelah selesai dirakit dan dipasangkan di motor, saya mulai melakukan test redaman shock depan motor ini. Hasilnya ada dua perbedaan dibanding standar yaitu:

  1. Redaman shock depan menjedi lebih lembut;
  2. Rebound (pantulan) menjadi lebih lambat sehingga tidak mentul-mentul dan terasa lebih nyaman.

Bro n Sist, bagi kalian yang kurang puas dengan shock depan Vario 125, tips diatas layak untuk dicoba.

 

Update:

 

Setelah 7 bulan pemakaian, rasanya masih sama. Shock depan Vario 125 terasa empuk seperti shock depan Pulsar 220. Hehehe

Naik Vario 125 standar pabrik jadi terasa TIDAK ENAK.

Silahkan dikomentari…

Simak juga Video Tips Pengecekan Vario 125 untuk Mudik:


Ganti Shock Belakang Vario 125 pakai punya X Ride, Lebih empuk & tinggi

ganti shock belakang vario 125

Bro n Sist,

Melanjutkan tulisan saya sebelumnya tentang modifikasi suspensi belakang Vario 125, kali ini saya akan saya kupas tuntas, mulai dari proses sampai review hasilnya.

Pernah dua kali menjajal Yamaha X-Ride, yang paling berkesan buat saya adalah suspensinya yang luar biasa empuk dan nyaman. Setelah cari-cari info, ternyata shock Xride ini ukurannya lebih panjang sekitar 2 cm dibanding punya Vario 125 dan bisa dipasangkan di Vario 125. Continue reading