Kekurangan Yaris TRD Sportivo 2017 dan Kelebihannya

kekurangan yaris 2017 trd sportivo

Kekurangan Yaris TRD Sportivo sebetulnya sedikit sekali dan tidak signifikan mempengaruhi kenyamanan maupun keselamatan. Bisa dibilang hanya minor saja.

Beberapa waktu yang lalu saya berkesempatan mereview Toyota Yaris TRD Sportivo tahun 2017 dengan transmisi matic. Mobil ini saya review tuntas mulai dari eksterior, interior, ruang penumpang, kaki-kaki, mesin hingga test drive. Test drive saya lakukan di daerah Tambelang kabupaten Bekasi dengan kondisi jalan yang bervariasi mulai dari jalanan rusak, jalanan cor lurus dan lain-lain.

Review mengenai Toyota Yaris TRD Sportivo beserta liputan test drive, silahkan simak di Video berikut ini:

Lanjut…

Sesuai dengan tema tulisan kali ini. Saya akan mengulas mengenai kekurangan Yaris TRD Sportivo 2017 beserta kelebihannya.

Kekurangan Yaris TRD Sportivo 2017

Dari hasil review dan test drive yang saya lakukan, ada beberapa kekurangan Yaris TRD Sportivo ini menurut saya. Jadi perlu digaris bawahi, kekurangan Yaris menurut saya belum tentu menjdi kekurangan menurut kalian. Tergantung selera, ekspektasi dan kebutuhan masing-masing.

1. Ground Clearance terlalu rendah

Ground Clearance Yaris TRD Sportivo ini hanya sekitar 150 mm (aktual). Bumper depan memiliki lips yang sangat rendah sehingga rawan tersangkut polisi tidur, jalanan rusak atau perubahan ketinggian jalan. Memang dengan lips bumper depan yang rendah, tampilan mobil ini terlihat lebih sporty dan dinamis. Namun saat dipakai melibas Jalanan yang banyak polisi tidur, akan tersa cukup mengganggu.

2. Interior Kurang Mewah

Interior Yaris 2017 ini kesannya kurang mewah. Terutama door trim dan dashboard yang biasa saja. Door trim hampir semuanya material keras yaitu plastik. Tidak ada sof touch, bahkan finishing fabric pun tidak ada. Door trim mengandalkan plastik keras warna hitam yang diberi aksen jahitan kulit palsu. Buat saya pribadi (subjectif) aksen jahitan kulit palsu ini cukup mengganggu.

3. Roda Kemudi Tidak Bisa Telescopic

Roda kemudi Yaris TRD Sportivo 2017 ini hanya bisa Tilt naik turun. Jadi roda kemudi tidak bisa telescopic. Sebagai perbandingan, Mitsubishi Xpander mulai dari seri Exceed untuk roda kemudi sudah bisa Tilt dan telescopic. Bahkan Suzuki Baleno Hatch Back yang harga jualnya jauh lebih murah dari Yaris TRD Sportivo ini, untuk roda kemudi juga sudah bisa Tilt dan Telescopic.

Tapi kembali lagi ke kebutuhan dan selera. Bagi saya hal ini menjadi salah satu kekurangan Yaris 2017. Bagi kalian belum tentu.

4. Radius Putar Lebar

Saya tidak tahu angka pastinya, mungkin bisa dicek di spesifikasi Yaris 2017. Namun saya rasa, radius putar Yaris TRD Sportivo ini sangat lebar untuk mobil seukurannya. Jadi untuk parkir atau untuk putar balik di jalan yang sempit akan sedikit menyusahkan.

5. Performa Tidak Istimewa

Yaris TRD Sportivo yang saya test ini menggunakan trasmisi CVT. Performa akselerasi untuk posisi transmisi di D tergolong biasa saja dan kalah dibanding Jazz. Posisi transmisi di “M” cukup membantu, tapi responnya masih kalah dengan Jazz.

 

Kelebihan Yaris TRD Sportivo

Disamping 5 poin kekurangan Yaris TRD Sportivo 2017 tersebut, terdapat juga beberapa kelebihan dari mobil ini. Sekali lagi kelebihan ini pun sifatnya subjectif berdasarkan penilaian saya pribadi. Bisa jadi penilaian kalian berbeda.

1. Desain Exterior Keren

Exterior Yaris TRD Sportivo 2017 ini cukup manis. Bentuk body keseluran terlihat lebih pipih, tentu saja lebih aerodinamis. Lampu depan terlihat sipit dan memanjang, mampu menghadirkan kesan sorot tatapan yang tajam. Bentuk gril yang melebar kebawah menambah kesan sporty di mobil ini.

Bagian samping body ini terlihat mengalir lembut dari depan sampai ke belakang. Tidak ada garis-garis body yang kaku, namun justru menjadikannya lebih elegan.

Bagian belakang juga cukup manis, dengan kombinasi lampu belkang dengn bentuk yang unik. Hanya saja untuk Spoiler, menurut saya ukurannya terlalu besar.

2. Ruang Kabin Senyap

Ruang kabin Toyota Yaris TRD Sportivo 2017 ini tergolong sangat senyap. Suara dari luar yaris tidak terdengar. Suara raungan mesin pun tidak terdengar sampai kedalam, bahkan saat berakselerasi. Hanya ada suara ban dengan aspal, itu pun sangat sedikit sekali terdengar, dan tidak terasa mengganggu.

3. Head Unit Keren

Salah satu keunggulan Yaris 2017 dibanding Jazz di sektor Interior adalah head unitnya. Head Unit Yaris TRD Sportivo ini keren. Bentuknya flat dan touch screen. Sudah bisa langsung connect dengan Android atau IOS.

4. Suspensi Nyaman

Jujur, suspensi Yaris TRD Sportivo ini melebihi ekspektasi saya terhadap sebuah Hatchback. Redamannya bagus, empuk dan sangat nyaman. Tentunya lebih empuk dibandingkan Jazz.

5. Handling Mantap

Handling Mobil ini termasuk sangat baik menurut saya. Mobil terasa sangat stabil di kecepatan tinggi, down force nya juga sangat baik. Saat diajak bermanufer pun body roll tidak terlalu terasa. Mantap!

 

Kesimpulan

Yaris TRD Sportivo sebagaimana Hatchback pada umumnya, cocok untuk anak muda yang dinamis dengan mobilitas tinggi. Yaris 2017 ini cukup fun untuk digunakan sebagai kendaraan harian. Yaris juga menawarkan kenyamanan lebih baik. Meskipun begitu, performa yang sedikit inferior dibanding kompetitor menjadi salah satu kekurangan Yaris yang harus diterima.

Silahkan dikomentari…

Baca juga:

Review & Test drive Xpander Manual

Interior All New Terios 2018 Xenia Banget

All New Terios 2018 VS Xpander Exceed, Exterior dan Interior

Kekurangan dan Kelebihan Nissan Grand Livina X-Gear

Review Exterior dan Interior Xpander Exceed

 

3 thoughts on “Kekurangan Yaris TRD Sportivo 2017 dan Kelebihannya

  1. Pingback: Review Kelemahan dan Kelebihan Grand Livina X-Gear Matic Oleh Mantan Pengguna BMW - PROLEEVO.COM

  2. Pingback: Xpander Exceed, 15 Bedanya Dibanding Ultimate - PROLEEVO.COM

  3. Pingback: Inden Xpander 4 Bulan, Layak kah Dinanti? - PROLEEVO.COM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *