WD Motor Garage, Spesialis Motor CBU di Kulonprogo & Sekitarnya

image

Bro n Sist, siang tadi 30 Juli 2017 adalah grand opening WD Motor Garage, sebuah bengkel sepeda motor dengan konsep modern dan siap menangani perawatan motor-motor CBU baik tua maupun muda, baik motor sport maupun Ayago. Namun tidak menutup bagi konsumen sepeda motor pada umumnya dari entry level , bebek , matic , 2T 4T hingga sport bike untuk melakukan servis atau perbaikan di WD Motor Garage ini.

Nama WD Motor Garage sendiri adalah singkatan dari Warung DOHC Motor Garage yang pemiliknya tidak lain dan tidak lain dan tidak bukan adalah mantan masih blogger kondang pengasuh WarungDOHC.com yaitu mas Aziz.

image

Konsep modern dan nyaman

WD Motor Garage menghapus kesan bahwa bengkel = kotor dan tidak nyaman. Sebaliknya, bagi Bri n Sist yang melakukan servis di WD Motor Garage, selain mendapatkan penanganan yang tepat, juga bisa menunggu atau menyaksikan aktifitas servis dengan nyaman karena dilengkapi ruang tunggu yang bersih serta akses internet berkecepatan tinggi.

Lokasi mudah dijangkau

Bagi Bro n Sist yang berdomisili di sekitar Wates, Yogyakarta bahkan Purworejo yang selama ini merasa kesulitan menemukan bengkel yang bisa dipercaya untuk merawat motor CBU, atau motor yang cukup langka, maka tinggal datang langsung ke WD Motor Garage yang berlokasi di Jl. Asem Gede, Pengasih. Tepatnya sebelah barat kampus UNY Wates
Koordinat google map klik disini…

Fasilitas Towing

WD Motor Garage juga menyediakan fasilitas Towing untuk menjemput motor yang mengalami trouble serius sehingga tidak bisa ditunggangi menuju bengkel.

Last, melalui tulisan yang singkat ini, saya mengucapkan Selamat atas dibukanya WD Motor Garage, semoga semakin maju, barokah dan dapat berkontribusi positif terhadap dunia otomotif.

By Proleevo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *