Moyudan, 16 April 2016
Kopi bubuk hitam dalam bungkus sachet ini konon hanya beredar di wilayah Bogor dan sekitarnya. Dari rasa dan aromanya, saya dapat mengenali bahwa kopi ini berjenis Arabica. Saya mendapatkan kopi ini dari seorang sahabat saya yaitu pak guru Andi salah satu voluntier tim SERDADU CAHAYA.
Diproduksi oleh industri kecil, dan beredar di kalangan masyarakat bawah, menjadikan kopi ini sangat istimewa bagi saya melebihi keistimewaan rasanya yang pekat, gurih dan khas.
Selepas hujan, menikmati kopi ini di depan rumah di tepi sawah dengan ditemani kueh tradisional, sungguh mampu menghadirkan kepuasan yang tiada tara. Seolah semua keinginan telah terpenuhi. Semua hasrat dan impian menjadi sangat sederhana se sederhana kemasan kopi OPELET ini.
“Maka nikmat tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?”
Salam ndeso…