Bro n Sist…
Kembali ke edisi “luntang-lantung“, kali ini saya coba berbagi cerita perjalanan saya bersama si buah hati menyusuri pantai selatan Yogyakarta dilanjutkan dengan mengunjungi beberapa candi.
Berawal dari rencana pulang kampung ke Cirebon, ditambah dengan kebingungan memilih jalur alternatif akibat lumpuhnya jalur pantura, di pertengahan jalan tiba-tiba terbesit untuk mengunjungi Yogyakarta. Berhubung suami istri “sama gilanya“, jadilah kami bertiga melanjutkan perjalanan menuju Yogyakarta.
Saat berangkat, kami menempuh jalur selatan dengan rute :
Talaga Bestari – Tol Tangerang – Tol dalam kota – Tol Jakarta-Cikampek – Tol Purbaleunyi – Nagrek – Ciamis – Majenang – Banyumas – Kebumen – Purworejo – Ring Road Yogya – Parangtritis.
Sedangkan saat pulang, kami menempuh jalur utara dengan rute :
Yogyakarta – Magelang – Ambarawa – Ungaran – Tol Semarang – Kendal – Batang – Pekalongan – Pemalang – Tegal – Brebes – Tol Kanci-Palimanan – Arjawinangun. Sampai tulisan ini diterbitkan, kami masih beristirahat di kampung halaman saya yaitu Arjawinangun.
Perjalanan berangkat cukup lancar, hanya mengalami kemacetan di Tol Cipularang KM 72. Macet sepanjang 7KM kami lalui kurang lebih selama 45 menit. Kondisi jalur selatan dari Cileunyi sampai Banjar relatif baik, memasuki Propinsi Jawa Tengah jalanan mulai rusak hampir sepanjang jalan sampai daerah Banyumas hanya beberapa ruas yang kondisinya masih baik. Dari Banyumas sampai Wates kondisi jalan cukup baik. Memasuki wilayah Yogyakarta kondisi jalan mulus sampai ke Parangtritis.
Dari Parangtritis perjalanan dilanjutkan menuju Gunung Kidul dengan kondisi jalan yang mulus dan sepi. Di Gunung kidul keluar masuk objek wisata pantai, karena keterbatasan waktu, hanya 6 Pantai di Gunung kidul yang berhasil kami kunjungi.
Dari Gunung kidul, kami menuju Kalasan via jalur Wonosari. Setelah beristirahat semalam di Hotel Srikandi Kalasan, perjalanan kami lanjutkan mengunjungi Candi Prambanan, Candi Sewu dan Candi Borobudur.
Perjalanan dari Borobudur menuju Cirebon tak seindah yang kami bayangkan, mulai dari kemacetan panjang akibat penyempitan lajur di Ambarawa, rusaknya jalur pantura dari Semarang sampai Pekalongan serta kerusakan jalan (lagi) di daerah Brebes menjadikan perjalanan kami terasa sangat panjang dan melelahkan. Jika biasanya Magelang – Cirebon dapat ditempuh dalam waktu 6 jam, maka kali ini kami menempuhnya dengan waktu 9 jam.
However, semua kelelahan terbayar oleh eksotisme pantai selatan Yogyakarta yang begitu mengagumkan ditambah dengan pengalaman mengajak si kecil menapaki 3 candi yang akan menjadi kenangan tak terlupakan.
Berikut ini 10 lokasi yang kami kunjungi :
1. Pantai Parangtritis Bantul, klik disini…
2. Pantai Baron Gunung kidul, klik disini…
3. Pantai Kukup Gunung kidul, klik disini…
4. Pantai Sepanjang Gunung kidul, klik disini…
5. Pantai Drini Gunung Kidul, klik disini…
6. Pantai Sundak Gunung kidul, klik disini…
7. Pantai Krakal Gunung kidul, kilik disini…
8. Candi Prambanan Klaten,
9. Candi Sewu Klaten,
10. Candi Borobudur Magelang.
Di tulisan berikutnya akan saya ulas satu persatu, so, pantengin terus yaa
Bro n Sist, silahkan dikomentari…
mantab . . .
Cepet banget mas… hadeeewhhhh
mosok?
welokkkkkkkkkkkkkkkkkk
ke Gunung Kidul, ga mampir Pantai Ngrenehan, Mas?
Iya mas, waktunya habis. Indrayanti dll juga belum, keburu sore, lagian si kecil kecapean.
hihihi…, nekat bener ngajak si kecil
ra due udel tenan..
Hihihi
wah malah mampir ke beberapa tempat yg aku belum pernah.. 😐
mantep mas..walau kalo ditambah pantai ngobaran tambah joss..seperti di bali.. 😀
mending lwt jalur tengah aja, magelang-temanggung-wonosobo-banjarnegara-purwokerto-bumiayu-prupuk-cilidug-cirebon
Betul juga… tadinya ceritanya udah males meliuk-liuk. Gak taunya malah kena macet. Hehehe
jozzzzzz….
http://ulidblog.com/2014/02/02/dapat-ilmu-baru-dari-status-fb-om-bonsai-biker/
wah ke jogja ya om prolevo, tau gitu bisa kopdar kita 😀
#fansprolevoo
Iya mas, sayang dadakan
namanya cari masalah
cuma tangerang cirebon kok nyasar sampe jogja.
. kalo gak kompak bisa bertengkar dsi jalan tuh
hahaha…. jalan2 terus…
Iya, tapi kali ini driving..
Mas hotel srikandi kalasan recommended g mas?
Kalo buat sekedar istirahat sih oke. Bersih, ac dingin. Tapi waktu saya nginap disitu air panas ga fungsi + shower patah tinggal selang saja.
Arjawinangune parek pasar beli ang? Due fb beli?
Fb : faizz proleevo
Perjalan yg luar biasa bro….