5 Rider Suzuki GSX-S 150 Menghadiri Acara Internasional “Horizons Unlimited” di Sumbawa

image

Bro n Sist,

Tahun ini Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah di acara “Horizons Unlimited” yang dihadiri oleh ratusan bikers penjelajah dari seluruh dunia. 5 rider Suzuki GSX-S150 turut hadir dalam acara akbar tersebut. Berikut ini press release dari Suzuki Indonesia.

Continue reading

Duet Riding Suzuki DR 650 dari Amerika Sudah Sampai di Indonesia

image

Bro n Sist…

Ketangguhan motor dual purpose Suzuki yaitu DR 650, benar-benar diuji oleh sepasang suami istri asal Amerika ini. Motor keluaran tahun 1996 dan tahun 2009 itu sukses menjelajahi puluhan negara melintasi berbagai medan yang beraneka ragam.

image

Bagaimana kisah perjalanannya hingga sampai ke Indonesia? Silahkan disimak press release dari Suzuki Indonesia berikut ini: Continue reading

Embung Nglanggeran, Wajib Dikunjungi Kalau Ke Jogja

image

Bro n Sist,
Beberapa waktu lalu dengan menggunakan Chevrolet Spin LTZ, kami sekeluarga mengunjungi destinasi wisata alam di timur kota Jogja yaitu Embung Nglanggeran. Lokasi Embung Nglanggeran ini tidak begitu jauh dari kota Jogja, kurang lebih sekitar 27 km ke arah Wonosari.

Embung Nglanggeran ini terletak di desa Nglanggeran, kecamatan Patuk, kabupaten Gunung Kidul D.I. Yogyakarta. Rute menuju lokasi ini cukup mudah. Dari kota Jogja ke arah timur, melalui jalan Wonosari. Setelah melewati Bukit Bintang, lurus lagi, persis sebelum Jembatan Salam, belok kiri. Selanjutnya tinggal mengikuti plang penunjuk jalan ke Embung Nglanggeran.

Continue reading

Solo Touring “Wonderful Indonesia” Day 4 (Kuta – Bedugul – Pantai Pandawa – Uluwatu)

 

pantai-pandawa-1

Bro n Sist..

Melanjutkan cerita yang tertunda, sebelum menguap ditelan waktu, saya coba menuliskannya di blog tercinta ini. Ini adalah hari ke 4 perjalanan kami menyusuri alam Indonesia kilometer demi kilometer dengan menggunakan roda dua. Di harike empat ini kami fokus mengunjungi tempat-tempat eksotis di Bali yang belum sempat kami kunjungi di perjalanan 2011 lalu.

Rute perjalanan day 4

Rute perjalanan day 4

Continue reading

Ketangguhan Datsun Go+ Diuji Tim Jelajah Nusantara 2 KDGI

Bro n Sist…

Beberapa saat ini perwakilan Komunitas Datsun Go/Go+ Indonesia (KDGI) sedang menyelesaikan etape terakhir rangkaian perjalanan bertajuk “Jelajah Nusantara 2”. Dimulai pada tanggal 30 September lalu, tim JN2 KDGI sudah mengarungi beberapa kota di Jawa dan Bali dengan menggunakan 4 mobil Datsun Go+. 

Pembuktian ketangguhan Datsun Go+

Dalam perjalanannya, tim JN2 ini melewati rute:

Jakarta – Karawang – Solo – Tulungagung – Kediri – Malang – Bromo – Banyuwangi – Denpasar – Bedugul – Nusa 2 – Tanah lot – Malang – Jakarta.

Dengan rute tersebut, sudah tentu tim JN2 melewati berbagai macam medan diantaranya:

Jalur cepat jalan tol

Jalur curam pegunungan

Jalur pedesaan semi off road

Jalur kemacetan kota besar

Dll.

Disini akan dibuktikan seberapa tangguh Datsun Go+.

Saya sendiri turut serta dalam perjalanan ini di etape 1 dan 2 yaitu dari Cikarang – Solo – Tulungagung – Kediri. Saya mencoba duduk sebagai penumpang di etape pertama dan sebagai driver di etape kedua. Mengenai driving review Datsun, akan saya tulis lain kesempatan.
Zero Trouble

Hingga saat ini saya masih memonitor tim JN2. Dengan perjalanan yang panjang melintasi berbagai medan serta muatan yang penuh, Datsun Go+ tim JN2 tidak mengalami kendala. 
Independent dan Swadaya

Salah besar jika Bro n Sist menganggap bahwa perjalanan JN2 ini adalah bagian dari promosi Datsun. Perjalanan ini murni swadaya dari peserta JN2 yang didukung oleh Q Autoparts dan KEN Filter sebagai penyedia Filter AC Premium yang dipasang di keempat mobil tim JN2.

Mempererat silaturrahmi

Selain refreshing dan berpetualang, perjalanan ini pun ditujukan untuk mempererat silaturrahmi sesama pengguna datsun khususnya member KDGI yang berada di kota-kota yang dilewati.

Silahkan disimak…

Di Cemoro Sewu. Magetan – Jatim

Menghadiri acara 1st Anniversary KDGI AG Raya

Istirahat di SPBU Muri. Tegal – Jateng

Disambut KDGI Denpasar. Bali

Di Tawangmangu. Karanganyar – Jateng

Silahkan dikomentari…

Solo Touring “Wonderful Indonesia” Day 3 (Probolinggo – Gilimanuk – Tanah Lot – Kuta)

Masuk Bali

Bro n Sist…

Kelamaan disimpan, bukan berarti coretan perjalanan ini jadi basi. Biarpun udah gak fresh, saya coba lanjutin cerita perjalanan 8 hari solo touring pake Honda vario 125 di akhir Februari lalu. Tulisan kali ini berisi catatan-catatan perjalanan hari ketiga. Buat Bro n Sist yang mau tahu cerita sebelumnya, silahkan klik disini…

Silahkan disimak…

Continue reading

Solo Touring “Wonderful Indonesia” Day 2 ( Kandangan – Jombang – Probolinggo)

Yang di tengah itu adik saya. Mirip kan? hehehe..

Bro n Sist…

Lanjutin coretan perjalanan Jawa Bali Lombok pake Vario 125, kali ini masuk ke hari ke dua yaitu perjalanan dari Kandangan (Kediri) sampai Probolinggo. Perjalanan hari kedua ini pendek banget, jarak tempuh gak nyampe 200 Km.

Sekitar jam 9 pagi berangkat dari Ponpes Gontor Putri 5 dengan tujuan Banyuwangi. Sebelum langsung ke Banyuwangi, kami mapir dulu ke rumah temen saya yaitu om Dony di Jombang. Kebetulan syuting sinetron Preman Pensiun lagi libur, jadi beliau ada di rumah. :mrgreen: Continue reading

Solo Touring “Wonderful Indonesia” Day 1, Yogyakarta – Kandangan (Kediri)

Tawangmangu 3

Bro n Sist…

Udah mulai mood buat nulis lagi, saatnya buat lanjutin tulisan saya sebelumnya yang ini. Yup, akhir Februari lalu saya sekeluarga akhirnya bisa turing panjang luntang-lantung selama 8 hari naik motor. Karena ada hal yang lebih penting, touring ini pun berjalan gak sesuai rencana. Rencananya touring 15 hari sejauh 3000 Km, aktual cuma 8 hari dengan total jarak tempuh 2189 Km. Rencananya sampe Bima pulau Sumbawa NTB, aktual cuma sampe Sembalun (Kaki gunung Rinjani) Lombok Timur NTB.

Biarpun begitu, Touring panjang pake motor selalu bawa kesan yang mendalam dan selalu bikin ketagihan. Dibalik rasa capek, waktu yang lama dan biaya yang enggak sedikit (lebih boros dibanding naik pesawat), disitu banyak hal baru yang berkasan dan gak bisa dilupain. Disitu serunya. Disitu seninya. Disitu gregetnya. Hehehe…

Nah, tulisan kali ini adalah coretan perjalanan hari pertama di rangkaian Touring Wonderful Indonesia. Continue reading

Solo Touring “Wonderful Indonesia” 2016, Day 0, Persiapan

IMG_1379

Bro n Sist…

Hari ini, 25 Februari 2016, saya bersama istri dan anak mau mulai perjalanan luntang-lantung ke arah timur. Seberapa jauh dan seberapa lama? hanya waktu yang akan menjawabnya. Namanya juga Touring tanpa Sponsor hehehe…

Selanjutnya, di Blog ini Bro n Sist bisa pantengin update catatan perjalanan saya hari demi hari. Tentunnya sebatas update cerita perjalanan dengan foto-foto alakadarnya, itu pun kalo sempet. Sedangkan galeri foto, nanti setelah kami sampe rumah.

Continue reading

Luntang-lantung ke Pantai Timang Gunung Kidul

IMG_0291

Bro n Sist…

Balik lagi ke edisi luntang-lantung. Kali ini saya sedikit cerita tentang Pantai Timang Gunung Kidul. Pantai ini terletak di kecamatan Purwodadi kabupaten Gunung Kidul DIY. Untuk menuju lokasi pantai Timang, Bro n Sist bisa mengikuti panduan GPS. Koordinat pantai Timang di google maps silahkan klik disini.. Continue reading